Sukses

Century Jadi Merek Baru Toyota, Lebih Mewah dari Lexus

Toyota telah resmi menjadikan Century sebagai merek tersendiri, dan diposisikan lebih mewah dari Lexus

Diterbitkan 21 Oktober 2025, 13:06 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Toyota telah resmi menjadikan Century sebagai merek tersendiri, dan diposisikan lebih mewah dari Lexus. Bahkan, jenama asal Jepang ini, juga telah mengisyaratkan jajaran produk yang lebih luas untuk dipasarkan secara global dari merek Century.

"Selama ini, identitasnya agak tidak jelas (Century). Saya ingin sesuatu yang berada di atas Lexus,” ujar Akio Toyoda, Chairman Toyota, dalam diskusi panel jelang penyelenggaraan Japan Mobility Show (JMS) 2025, disitat dari Carscoops, Selasa (21/10/2025).

Merek Century sebelumnya dikenal sebagai model ultra-mewah yang diproduksi oleh Toyota, khusus untuk pasar Jepang sejak 1967.

Kini, Toyota ingin mengubah Century menjadi merek sendiri, yang menargetkan segmen ultra-mewah secara global.

Dalam analoginya, Toyoda menyamakan struktur Toyota–Lexus–Century dengan rangkaian merek jam tangan Jepang Seiko, Grand Seiko, dan Credor.

"Toyota membuat mobil untuk masyarakat luas, Lexus menangani segmen mobil mewah, dan Century ditujukan bagi para penikmat sejati," tambah Toyoda.

Sementara Century dinaikkan posisinya, Lexus justru diberi ruang kreativitas yang lebih besar untuk bereksperimen.

Seperti diungkapkan Simon Humphreys, Chief Branding Officer Toyota, menyatakan dalam arti tertentu, Lexus akan memiliki kebebasan lebih untuk bertindak.

Promosi 1
2 dari 2 halaman

Century sebagai Puncak Tertinggi

"Lexus harus terus menghadapi tantangan sebagai pelopor. Sementara itu, Century akan memasuki pasar kelas atas sebagai yang tertinggi dari yang tertinggi, satu-satunya di kelasnya," tambah Simon.

Dengan demikian, Lexus ke depannya kemungkinan akan lebih berani dalam desain dan teknologi. Sedangkan Century akan memainkan peran sebagai simbol kemewahan tertinggi.

EnamPlus