Sukses

Chris Evans dan Alba Baptista Sambut Kelahiran Anak Pertama, Beri Nama Indah untuk Sang Buah Hati

Chris Evans dan Alba Baptista menyambut putri pertama mereka, setelah menikah pada 2023 lalu.

Diterbitkan 30 Oktober 2025, 10:00 WIB
Jadi intinya...
  • Chris Evans dan Alba Baptista menyambut putri pertama, Alma Grace Baptista Evans.
  • Putri mereka lahir pada 24 Oktober 2025 di Massachusetts.
  • Chris Evans bahagia menjadi ayah dan ingin fokus pada kehidupan keluarga.

Liputan6.com, Jakarta - Pasangan selebriti papan atas Chris Evans dan Alba Baptista menyambut kehadiran buah hati pertama mereka. Bayi perempuan dari pasangan yang telah mengikat janji pada 2023 ini, lahir pada 24 Oktober 2025 di Massachusetts.

Dilansir dari E! News pada Rabu (29/10/2025), sang bintang Captain Amerika dan aktris Warrior Nun memilih nama yang indah untuk putri mereka, Alma Grace Baptista Evans. Nama belakang kedua bintang ini sama-sama disematkan untuk sang buat hati.

Kelahiran ini terjadi tak lama setelah musim panas, yang kala itu merupakan masa-masa yang sibuk bagi Chris Evans. Ia membintangi dua film musim panas yakni Materialists bersama Dakota Fanning, Dakota Johnson, dan Pedro Pascal, serta Honey Don’t bersama Margaret Qualley.

Namun, di tengah jadwal yang padat itu, fokus utamanya adalah mempersiapkan diri untuk peran sebagai orang tua. Saat berjumpa dengan wartawan, bintang Marvel ini juga mengungkap rasa bahagia dalam kehidupan pernikahannya. 

2 dari 4 halaman

Pernikahan dan Fase Bulan madu

Chris Evans menyebut bahwa ia dan Alba Baptista yang telah menikah selama dua tahun, masih berada dalam fase bulan madu. Ketika ditanya mengenai kehidupan pernikahannya, Chris mengungkapkan kegembiraannya. “Ini luar biasa,” Chris memuji kehidupan pernikahannya. “Ini indah.”

Di tengah jadwal yang padat sebagai aktor, Chris Evans mengungkapkan bahwa ia dan Alba memilih untuk menjalani kehidupan yang santai dan tenang.

“Kami sedang bersantai,” katanya kepada E! News pada Juni. “Kami menikmati waktu kami, hanya bersantai.” 

Chris Evans percaya bahwa bersama Alba ia tidak membutuhkan jadwal yang padat untuk merasa puas.

3 dari 4 halaman

Menyongsong Peran Sebagai Ayah

Menjadi seorang ayah adalah impian yang telah lama dipegang oleh Chris Evans. Aktor berusia 44 tahun ini sebelumnya pernah mengungkapkan keinginannya untuk memiliki anak. Dalam sebuah wawancara kepada People pada 2022, tak lama sebelum mengonfirmasi hubungannya dengan Alba, ia berkata, "“Itu benar-benar sesuatu yang saya inginkan."

Ia menambahkan, “Istri, anak-anak, membangun keluarga.”

Chris bahkan mengungkapkan bahwa mengadopsi anjing kesayangannya, Dogder, pada 2015, adalah semacam uji coba untuk peran menjadi ayah. “Saya ingin sekali punya anak,” kata dia dalam wawancara E! News pada Tahun 2023.

“Tetapi memiliki anjing tentu merupakan ujian lakmus yang baik tentang bagaimana Anda menangani tanggung jawab.” Tambahnya.

Evans juga sebelumnya menyatakan keinginanya untuk meniru jejak bintang Red One sekaligus rekannya, Dwayne “The Rock” Johnson, yang dikenal sebagai “Girl Dad.”

“Saya harap begitu,” katanya kepada Access Hollywood pada tahun 2024 tentang mengikuti jejak rekannya ini.  “Ya, tentu saja. Gelar sebagai ayah adalah hal yang menarik.”

 

4 dari 4 halaman

Rencana Fokus ke Kehidupan Keluarga

Untuk tahun-tahun mendatang, Chris Evans telah menyatakan harapan untuk lebih berfokus pada kehidupan keluarga. Ia memiliki pandangan mengenai warisan yang paling penting dalam hidup.

Evans mengungkapkan kepada People pada tahun 2022, “Ketika kamu membaca tentang kebanyakan seniman terbaik, baik itu aktor, pelukis, atau penulis, kebanyakan dari mereka [mengakui] bahwa bukan karya yang mereka buat [yang paling mereka banggakan], melainkan tentang hubungan, keluarga yang mereka bangun, cinta yang mereka temukan, dan cinta yang mereka bagikan.”

Menjelang kelahiran putrinya, Chris juga merefleksikan masa kecilnya sendiri. Ia mengaku dirinya adalah anak yang “mudah tegang dan emosional,” tambahnya. Dan ia berharap anak-anaknya akan mewarisi sifat istrinya.

Meskipun demikian, Chris siap menghadapi tantangan dalam peran barunya ini. Ia berharap tidak hanya dapat memberikan jawaban yang baik untuk pertanyaan yang sulit  “Bukan hanya bisa memberikan jawaban yang baik untuk pertanyaan spesifik,” kata Chris, “tapi juga alat untuk menghadapi pertanyaan sulit seperti itu.”